Iklan

terkini

BKKBN Gelar Pemilihan GenRe Aceh 2024 , Juara 1 Fikrul Azka dan Zhafira Rahma Amani

Chaidir
15 Juli 2024, 11:24:00 AM WIB Last Updated 2024-07-15T04:24:20Z
Portalssi, Banda Aceh : Gebyar grand final puncak penganugrahan Duta GenRe Aceh 2024 Sabtu, 13/7/2024 di Hermes palace Hotel Banda Aceh memukau ratusan remaja. 10 pasangan generasi berencana (GenRe) yang masuk nominasi final pemilihan GenRe Aceh 2024 unjuk kebolehan.

Tepuk tangan riuh diiringi teriakan didominasi tamu para remaja dibawah klap klip lampu sorot mewarnai kemeriahan acara malam itu saat pembawa acara Niva Adila dan Suad mengumumkan nama-nama juara dan menampilkan aksi para pasangan GenRe.

Kepala Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Aceh, Safrina Salim, SKM, M.Kes pada Acara yang dibuka Deputi Bidang KSPK BKKBN RI, Nopian Andusti ini melaporkan, seleksi pemilihan Duta GenRe Aceh tahun 2024 sudah dilaksanakan sejak Januari 2024 diikuti 190 peserta dari 23 kabupaten/kota se Aceh.

Dan hasil seleksi masuk finalis 10 putra dan 10 putri GenRe 2024 yang dipilih lagi juara utusan Aceh ke pemilihan GenRe tingkat nasional.

Acara ini dihadiri Pj. Gubernur Aceh oleh yang mewakili, Pangdam, Kapolda Aceh, Bunda GenRe Aceh selaku Pj. Ketua TP PKK Aceh, Ny. Mellani Bustami, Pj.Ketua TP PKK Aceh Besar, para Kepala OPD dan undangan lainnya.

Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Aceh, Safrina Salim, SKM, M.Kes kepada media ini mengatakan,

” Peran remaja lewat promotor sangat penting sebab pemuda duta masa depan,
Remaja sangat penting dalam pembangunan , menjadi fondasi bangsa dan bina keluarga. Pemilihan duta GenRe dimulai sejak januari 2024 diikuti 190 orang peserta yang diselekasi menghasilkan finalis terbaik 10 putra dan 10 putri.”, katanya.

Pengumuman Juara 1 GenRe 2024

Keputusan empat dewan juri menetapkan juara 1 putra GenRe 2024 diraih Fikrul Azka disusul Wakil 1 Aril Mirza dan
Wakil 2 M..Firdaus.

Sedangkan juara 1 putri digondol oleh zhafira Rahma amani, berikut juarq Wakil 1 Balqis Naiziha dan Wakil 2 Sri Pebri Muliyanti

Sedangkan finalis FAV diraih oleh M. Baihaqqi dan Putri Salsabila. Setetusnya juarq Sosmed diraih Muharram anbiya dan Ananda Geubrina Rizki.

Duta GenRe Aceh

Duta GenRe Aceh merupakan inisiatif yang telah dibangun selama bertahun-tahun oleh Pusat Informasi Keluarga. Inisiatif ini dimulai dengan membentuk kelompok remaja dan mahasiswa yang kemudian berkembang menjadi piknik mahasiswa.,katanya.

Safrina Salim menyebutkan, dalam perkembangannya, inisiatif ini menjadi Duta GenRe yang bertujuan membantu remaja-remaja Aceh.

‘Apalagi, remaja-remaja saat ini cenderung mencari dukungan dari teman sebaya daripada berbicara dengan orang tua.

” Karena itu, BKKBN melakukan pendekatan yang fokus pada remaja dengan melibatkan mereka dalam program Duta GenRe. Program ini, bertujuan membantu remaja menghindari masalah seperti seksualitas yang tidak sehat, penyalahgunaan narkoba, dan pernikahan usia muda,” jelas Safrina.

Ditambahkannya, terdapat tiga GenRe utama yang ditekankan yaitu mencegah seksualitas yang tidak sehat, penyalahgunaan narkoba, dan pernikahan usia muda. ‘

” BKKBN berharap bahwa melalui program ini, remaja-remaja dapat membangun keluarga yang berkualitas sesuai dengan Undang-Undang 52 tahun 2009 tentang Keluarga Berencana,” ucapnya.

Pada kesempatan yang sama Bunda GenRe Provinsi Aceh, Ny. Mellani Bustami didampingi Kaper BKKBN Aceh Safrina Salim melantik Pengurus Baru GenRe Aceh (**)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • BKKBN Gelar Pemilihan GenRe Aceh 2024 , Juara 1 Fikrul Azka dan Zhafira Rahma Amani

Terkini