Iklan

terkini

YPMAN Panglima Laot Luncurkan Beasiswa Kompetitif

Chaidir
26 Februari 2024, 12:00:00 PM WIB Last Updated 2024-02-26T05:00:18Z
Portalssi, Banda Aceh : Yayasan Pangkal Meuruno Aneuk Nelayan (YPMAN) Panglima Laot Aceh, meluncurkan Program Beasiswa Kompetitif Perguruan Tinggi bagi mahasiswa dari kalangan anak nelayan di Aceh, Senin (26/2/2024). 

Acara peluncuran program baru ini dilangsungkan di Hotel Kyrad Muraya Banda Aceh, yang dihadiri oleh perwakilan Perguruan Tinggi dan SKPA di Aceh.

Ketua YPMAN Prof Mawardi Ismail menyampaikan, program ini merupakan program baru dan tahap pertama ini akan diberikan kepada 36 mahasiswa sampai lulus. 

“Tentu syaratnya adalah anak nelayan, memiliki indeks prestasi tinggi, dan dari kalangan kurang mampu,” ujarnya.  

Selama ini, kata Prof Mawardi, YPMAN Panglima Laot telah menyalurkan puluhan ribu bantuan pendidikan bagi anak nelayan di seluruh Aceh sejak tahun 1999.

Sementara Ketua Pembina YPMAN Ir Mustafa Abu Bakar, mengucapkan selamat atas peluncuran program baru,  sehingga dapat menjawab persoalan masyarakat nelayan, terutama bidang pendidikan. 

Sekjen Panglima Laot, Azwir Nazar alias Tgk Turki menambahkan, sesuai arahan Pembina YPMAN seleksi penerima beasiswa tersebut dilakukan oleh Panglima Laot, yang selama ini telah dilakukan melalui para Panglima Laot Lhok dan Kabupaten. (Sayed M. Husen)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • YPMAN Panglima Laot Luncurkan Beasiswa Kompetitif

Terkini